Sudah Siap Dengan Era Digitalisasi Konstruksi? (Part 3)- Keuntungan yang dihasilkan
Saturday, February 9, 2019
Add Comment
Era Digitalisasi konstruksi merupakan perkembangan baru di dunia teknologi konstruksi. Saat ini, beberapa industri konstruksi sudah tidak lagi menggunakan cara- cara lama dan manual untuk bekerja. Cara lama hanya akan membuat kita tetap berada di zona nyaman selamanya. Sedangkan para kompetitor sudah mulai bertransformasi ke dunia digital. Banyak keuntungan yang dihasilkan apabila kita sudah sepenuhnya berada di Era digitalisasi konstruksi. Untuk mencapainya, kita perlu cara jitu untuk menghadapi tantangan- tantangan yang ada di depan seperti pada artikel sebelumnya Part 3.
Perkembangan teknologi di bidang konstruksi akan menguntungkan banyak pihak antara lain pemerintah, swasta, kontraktor, konsultan, dan stakeholder lainnya. Adapun keuntungan yang dihasilkan antara lain:
1. Terintegrasi
Salah Satu dampak positif dari penerapan sistem digital pada industri konstruksi adalah data yang terintegrasi. kita tahu bahwa pekerjaan di dalam dunia konstruksi sangat banyak dan kompleks. Bayangkan saja jika kita tidak bekerja dengan sistem digital dan internet, sangat susah untuk menyederhanakan suatu permasalahan. Untuk mengintegrasikan seluruh data maka diperlukan sebuah sistem digital yang canggih.
2. Transfer Data Secara Realtime
Pada era digital semua data dari hulu sampai hilir akan terintegrasi secara realtime tanpa delay waktu yang berarti. Sehingga sangat efisien dan efektif. Tanpa delay waktu berarti meminimalisir risiko kesalahan. Kebanyakan industri kontraktor sudah menerapkan sistem ini untuk mengatasi transfer data dari proyek ke kantor pusat atau sebaliknya. Sistem yang berjalan pada perusahaan yaitu ERP (Enterprise Resources Planning). Dan dalam waktu dekat ini industri kontraktor akan mengganti Sistem ERP dengan SAP S/4 Hana untuk peningkatan kualitas.
3. Kepuasan Pelanggan
Bagi perusahaan penyedia jasa seperti kontraktor dan konsultan sangat diuntungkan dengan adanya era digitalisasi. Hal ini bisa digunakan sebagai terobosan baru untuk meningkatkan kepercayaan pelanggan. Sebagai contoh di perusahaan kontraktor saat ini mulai menerapkan Konsep BIM (Building Information Modelling) pada setiap proyeknya. Penggunaan teknologi BIM mampu menyederhanakan suatu pekerjaan teknis yang rumit ke bentuk sederhana sehingga mudah dipahami oleh pemberi jasa (owner). Selain itu dengan diterapkan BIM pada proyek berarti proses koordinasi teknis lebih mudah dan transparan. Namun yang disayangkan adalah tidak semua perusahaan penyedia jasa mampu menerapkan ini. Padahal untuk mengimplementasikan ke proyek sangatlah mudah. Baca artikel selanjutnya Part 4 untuk mengetahui bagaimana implementasi BIM di proyek yang sebenarnya.
4. Cepat dan Akurat
Keuntungan lain yang dihasilkan dari era digitalisasi adalah menciptakan pola kerja yang cepat dan akurat. Era digital sangat berkaitan dengan penggunaan software- software baru. Di Era ini sebagai pekerja dituntut untuk bekerja secara cepat dan akurat dengan tujuan meningkatkan kapasitas produksi tiap orang. Sebagai contoh jika dulu kita menghitung volume pekerjaan sampai berhari- hari, maka saat ini kita sudah dibantu dengan software BIM yang mampu menghitung sangat cepat.
5. Fleksibilitas Tinggi
Belajar transformasi ke teknologi baru bukan dijadikan sebagai beban melainkan justru memudahkan kita dalam beraktivitas sehari- hari dan lebih fleksibel.
Mengapa era digital ini membuat kita lebih fleksibel? Karena di era digital semua pekerjaan berbasis internet. Kita bisa memanfaatkan internet berkecepatan tinggi untuk mengirimkan data secara realtime. Di beberapa perusahaan konstruksi sudah menggunakan penyimpanan data berbasis cloud/ awan. Sehingga pekerjaan yang sedang dikerjakan secara bersama- sama dapat dilakukan di dalam satu waktu.
inilah beberapa keuntungan yang dihasilkan dengan adanya era digitalisasi di bidang konstruksi. semoga bermanfaat.
Next To Part 4
Implementasi BIM
0 Response to "Sudah Siap Dengan Era Digitalisasi Konstruksi? (Part 3)- Keuntungan yang dihasilkan"
Post a Comment